Hampir semua orang pernah mengalami yang namanya rambut rusak.
Butuh waktu untuk memulihkan kesehatan batang rambut seperti semula.
Seringnya kita sudah keburu tak tahan melihat penampilan rambut yang
kusut, kusam, dan liar.
Ada beberapa cara yang bisa kamu terapkan untuk menyiasati tampilan
rambut rusakmu. Namun perlu diingat, tips-tips berikut hanya solusi
instan yang bersifat temporer. Kamu tetap perlu memberikan perawatan
ekstra untuk mengembalikan kemilau indah rambutmu.
Bikin gelombang alami dengan kepangan
Kerusakan tidak akan terlalu kentara pada rambut berombak. Tetapi
jangan menggunakan curling iron atau obat keriting untuk membuat
rambutmu berombak.
Cukup kepang rambut di malam hari sebelum tidur. Setelah itu biarkan
semalaman. Keesokan harinya rambut akan terlihat berombak lembut.
Jadikan berkilau dengan petroleum jelly
Rambut rusak terlihat kusam dan tak bersinar. Untuk memberikan
rambutmu kilauan, akali dengan sedikit petroleum jelly. Terapkan mulai
pertengahan hingga ujung rambut. Jangan mengoleskan terlalu banyak agar
rambut tidak terlihat lepek.
Gunakan minyak rambut
Tak ada petroleum jelly? Kamu bisa menggunakan minyak urang-aring,
minyak kelapa, atau minyak lain yang baik untuk rambut. Tak hanya
memberikan kilau, kamu juga bisa sekaligus merawat rambut.
Hitamkan kembali dengan henna
Rambutmu jadi kemerahan karena rusak? Hitamkan kembali dengan henna
yang jauh lebih alami dan aman dibandingkan krim pewarna rambut.
Itulah beberapa tips untuk menyiasati penampilan rambut rusakmu
secara instan. Jangan lupa untuk memberikan perawatan intensif agar
rambutmu kembali sehat.