Bewara GSP - Tak dapat dipungkiri jika besarnya antusiasme masyarakat Indonesia
terhadap musik internasional membuat banyak musisi dunia menjadikan
negara ini menjadi peta dari tur mereka untuk menggelar konser.
Sejatinya, setiap tahun sudah banyak konser musik dari band-band
besar dunia yang datang silih berganti dari berbagai genre musik,
termasuk Rock dan Metal. Sejak dulu, sudah tak terhitung lagi berapa
banyaknya band atau solois papan atas dunia yang pernah konser di
Indonesia.
Berikut ini, Okezone coba merangkai tiga diantara begitu banyak band papan atas dunia yang pernah konser di Indonesia, yakni:
1. Metallica
Band cadas asal California ini pernah dua kali konser di Indonesia.
Pertama pada 1993 dan yang kedua di 2013. Dua konser itu berjalan dengan
sangat berbeda, Mengapa? Karena pada konser di 1993 berlangsung rusuh
hingga para personel harus diungsikan menggunakan ambulans.
Namun 20 tahun berselang, konser Kirk Hammet cs berlangsung damai
pada 2013 lalu. Digelar di Stadion Gelora Bung Karno yang berkapasitas
80 ribu, lebih dari separuhnya terisi. Sebanyak 3000 personel keamanan
turut disiagakan untuk mengamankan konser malam itu.
2. Gun n’ Roses
Band legendaris yang menguasai jagat musik dunia di era 80 dan 90-an
ini pernah berkunjung ke Jakarta pada Desember 2012 silam. Kala itu, Gun
n’ Roses menghibur penggemar setianya selama tiga jam penuh di MEIS
Ancol.
Sempat ada masalah beberapa jam sebelum konser dimulai. Jadwal awal
menyebutkan jika konser akan digelar di Lapangan D Senayan pada Sabtu 15
Desember. Tapi lima jam sebelum konser dimulai, promotor mengumumkan
jika konser ditunda dan akan dihelat keesokan harinya, pada Minggu 16
Desember di MEIS Ancol.
3. Dream Theater
Ini adalah band papan atas lain yang pernah konser di Indonesia
hingga dua kali dari genre metal progressive. Konser terakhir Dream
Theater di tanah air digelar 2014 lalu di Lapangan D Senayan, Minggu 26
Oktober. Selama tiga jam penuh, John Petrucci (gitar), John Myung
(bass), Jordan Rudes (keyboard), James LaBrie (vokal) dan Mike Mangini
(drum) membawakan lagu-lagu hits dari 12 album mereka.