Bewara GSP - Kombes Pol (Pur) Drs H Dedi J SH datang ke DPC PDI Perjuangan
Subang, Jumat (2/6), untuk menyerahkan formulir pencalonan Bupati
Subang. Dedi J menyerahkan berkas kepada panitia penjaringan calon
Bupati dan Wakil Bupati Subang DPC PDI Perjuangan.
Usai menyerahkan berkas pencalonan Bupati Subang di DPC PDI
Perjuangan Subang ia menyatakan lebih awal menyerahkan formulir
pencalonan Bupati dan Wakil Bupati agar bisa segera memperbaiki
kelengkapan persyaratan jika dirasa ada kekurangan.
“Formulir pencalonan Bupati Subang, sudah kami isi dengan baik dan secepatnya formulir tersebut dikembalikan ke panitia penjaringan calon Bupati Subang DPC PDI Perjuangan Subang. Hal itu dilakukan lebih bagus, apabila ada kekurangan bisa menyusul dan
diperbaiki,” jelasnya.
Dirinya juga bersyukur atas dukungan masyarakat Subang. Hal tersebut
terbukti saat Dedi J hendak menyerahkan formulir, ia diantar oleh
ratusan warga Subang, khususnya Pantura. Dedi sangat optimis bisa lolos
dalam seleksi penjaringan calon Bupati yang akan diusung oleh PDI Perjuangan.
Sementara itu, Sekertaris DPC PDI Perjuangan Subang, Ating Rusnatim
SE menjelaskan, dengan dibukanya penjaringan calon Bupati Subang di DPC
PDI Perjuangan Subang, sudah sebelas orang calon Bupati Subang yang
mengambil formulir diantaranya yaitu Cecep Narca Sukanda, M. Reza
Hanapi, Dede Warman, H Ruhimat, dan Dedi J .
“Dari sebelas orang calon Bupati Subang yang telah mengambil formulir dan baru satu orang telah mengembalikan formulir dalam pencalonan Bupati Subang ke DPC PDIP Subang yaitu Drs H. Dedi J yang pertama mengembalikan formulir calon Bupati Subang, yang lain belum,” jelasnya.
Terpisah, Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Subang Maman Yudia
bersama anggota DPRD Subang Fraksi PDI Perjuangan, Jumat (2/6),
mendatangi Menteri Dalam Negeri dan DPP PDI Perjuangan. Mereka datang
untuk mempertanyakan terkait pelantikan Plt Bupati
Subang Hj Imas Aryumningsih SE.
Subang Hj Imas Aryumningsih SE.
“Hasil pertemuan dengan Menteri Dalam Negeri dan DPP PDI Perjuangan
sangat mengembirakan bagi masyarakat Kabupaten Subang, bahwa Plt Bupati
Subang Ibu Imas akan dilantik, kalau tidak ada aral melintang pada
tanggal 19 Juni tahun 2018.
Dengan dilantiknya ibu Imas, PDI Perjuangan
Subang akan memiliki Wakil Bupati Subang. Kami harap pelantikan ibu Imas
menjadi Bupati Subang definitive berjalan aman dan lancer serta
kondusif,”ujar Maman Yudia.(pe)