Bewara GSP- Untuk menekan angka golput (golongan putih)
dalam pilkada serentak 2018, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Subang
terus gencar melakukan kegiatan sosialisasi dalam rangka Pemilihan Bupati/Wakil
Bupati Subang dan Gubernur/Wakil Gubernur Jabar tahun 2018. Salah satu
kegiatan sosialisasi yang dilakukan KPU Subang diantaranya melalui sosialisasi
terhadap pemilih pemula seperti yang digelar di Pondok Pesantren Darul
Falah Desa Cimanggu, Kec. Cisalak, Kab. Subang, Sabtu siang (21/4/2018).
Kegiatan sosialisasi terhadap pemilih pemula
tersebut diisi dengan dialog interaktif antara pihak penyelenggara (KPU) dengan
para Santri di pesantren. Dalam kegiatan tersebut KPU Kabupaten Subang mengajak
para pemilih pemula agar tidak golput, melainkan menggunakan hak pilihnya pada
PilBup Subang dan PilGub Jabar. Sehingga para pemilih pemilu bisa
berpartisipasi dalam pesta demokrasi lima tahunan ini.
Salah satu
Narasumber dari media center KPU Subang Anasrullah mengatakan, sosialisasi
pemilu kepada pemilih pemula yang mayoritas adalah kalangan pelajar/santri
sangat diperlukan agar mereka menggunakan hak suara secara tepat dan
berkualitas. Senada juga
disampaikan oleh Yoyo Waluyo S.Pd, dengan sosialisasi ini juga ingin membuka
pandangan tentang pemilu. Maka dari itu, pihaknya memang fokus kepada
pemilihan pemula yang masih punya pemahaman awal konsep pemilihan itu bagaimana
"Sehingga kita berikan pemahaman, apa itu pemilu serta bagaimana
pelaksanaannya,.
Diakhir
Sosialisasi, Yoyo Waluyo berpesan agar para santri bisa menggunakan hak
pilihnya dan tidak golput. harus datang ke TPS untuk menggunakan hak
pilih dalam PilBup Subang dan PilGub Jabar yang akan digelar pada 27 Juni 2018
nanti. Dalam kegiatan sosialisasi terhadap para pemilih pemula di Ponpes
Darul Falah tersebut juga di hadiri Pimpinan Ponpes Darul Falah Kyai Ridwan
Hartiwan, S.Ag, anggota PPK dan Panwas Cisalak, Kades Cimanggu, serta puluhan
peserta yang terdiri dari santriwan santriwati.(anrj)