Lintas Biwara - Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Subang sudah
menjadualkan Safari Ramadlan berupa "Tarawih Keliling (Tarling)" di
enam titik lokasi, bersama Unsur Pimpinan Forum Komunikasi Pimpinan Daerah
(Forkopinda), selama Bulan Puasa Ramadlan 1439 Hijriyah. Kepala Kemenag
Subang, H. Abdurrohim mengatakan, Safari Ramadlan tersebut, sebagai bentuk
mendekatkan unsur Forkopinda kepada masyarakat dan Alim Ulama, juga sebagai
refleksi kebersamaan Pemerintah dengan Rakyatnya.
Dari enam kegiatan Safari Ramadlan
"Tarling" itu kata Abdurrohim, satu titik dijadualkan bersama dengan
rombongan Safari Ramadlan Gubernur Jawa Barat ke Subang, tetapi jadual
rombongan Safari Ramadlan Gubernur Jawa Barat, belum ada tembusan kapan
waktunya, namun untuk sementara pihaknya sudah menyiapkan tempatnya di Mesjid
Agung Al-Musabaqa Kabupaten Subang.
Lebih lanjut Abdurrohim menyatakan, dengan Safari Ramadlan
"Tarling" Forkopinda yang akan dilaksanakan selam Bulan Puasa
Ramadlan ini diharapkan, dapat direspons oleh masyarakat, sebagai ajang
silaturahmi dengan Unsur Forkopinda, bahkan bisa menjadi ajang curhat menyampai
berbagai aspirasi langsung kepada Plt Bupati, termasuk kepada Unsur Pimpunan
Daerah lainnya seperi, Ketua DPRD, Dandim, Kapolres, Kejari, Ketua PN atau
kepada Kemenag.(r2i)