Bewara GSP - Jemaah Haji asal Subang yang tergabung dalam Kelompok
Terbang (Kloter) dua Subang, atau Kloter 71 Jawa Barat, yang berjumlah 376
orang Jemaah Haji, dijadualkan tiba di Tanah Air pada Hari Selasa (18/9/2018)
awal pekan depan, sekira pukul 17.00 Wib.
Terkait hal itu, Kepala Kantor Kementerian Agama Subang, H Abdurrahim
mengungkapkan, dari kloter 71 Jemaah Haji asal Subang ini tiba di Tanah Air
tidak utuh 376 orang Jemaah Haji, karena ada yang meninggal dunia atas nama
Almarhumah Kurniati, Jemaah Haji asal Kecamatan Compreng, akibat sakit
jantung.
Meski hanya 375 orang Jemaah Haji yang pulang ke Tanah Air, pada Hari Selasa
pekan depan itu, Abdurrahim tetap berharap, agar Jemaah Haji yang pulang nanti,
tidak ada yang sakit apalagi yang meninggal dunia, maka dari itu diharapkan
semua Jemaah Haji itu, untuk menjaga kesehatan fisik dan mental.
Sementara untuk Pemulangan ke 375 Jemaah Haji
asal Subang itu, pihaknya kata Abdurrahim, sudah melakukan persiapan
penjemputan sedemikian rupa, mulai dari mensterilkan areal Islamic Center,
pengawalan dari Bandara ke Wisma Haji Embarkasi Bekasi Jakarta, hingga ke
Islamic Center Kabupaten Subang, termasuk mempersiapkan keamanan di lokasi
Islamic Center nanti. Abdurrahim
menambahkan, ke 375 Jemaah Haji asal Subang yang akan tiba di Tanah Air itu,
semuanya mendapatkan titel Haji yang mambrur dan mambrurroh.(r2i)